7 Tempat Wisata Kuliner Terbaik yang Wajib Dikunjungi di Kota Padang

7 Tempat Wisata Kuliner Terbaik yang Wajib Dikunjungi di Kota Padang
HALONUSA.COM - Berikut adalah 7 tempat wisata kuliner terbaik dan terenak di Kota Padang yang wajib kamu coba jika berkunjung ke Kota Padang.

Kamu harus mencoba masakan yang ada di 7 tempat ini jika berkunjung ke Kota Padang. Karena masakan yang disediakan di tempat ini memang sangat istimewa.

Secara menu makanan sebenarnya sama saja di setiap tempat makan ini. Tapi, bumbu dan rempah yang diracik jelas berbeda serta porsi yang diberikan juga berbeda.

Pada umumnya, makanan yang disediakan di tempat makan ini adalah masakan khas Minangkabau yang sangat terkenal dengan rasanya yang enak.

Kamu bisa mengajak teman atau keluargamu untuk menikmati makanan yang disediakan di 7 tempat makan yang ada di Kota Padang ini.

1. Rumah Makan Talago Surya


Tempat wisata kuliner pertama yang harus kamu kunjungi adalah Rumah Makan Talago Surya yang sangat banyak digemari oleh warga Padang.

Makanan yang disediakan di Rumah Makan talago Surya ini sebenarnya hampir sama dengan rumah makan lainnya yanga da di Kota Bengkoang.

Tetapi, bumbu yang diracik untuk membuat berbagai macam masakan di sini sangat istimewa, karena memiliki cita rasa yang sangat berbeda.

Menu paling disukai di Rumah Makan Talago Surya ini adalah dendeng lambok dan randang yang memiliki rasa yang sangat enak.

Lokasi Rumah Makan Talago Surya Klik Di Sini

2. Rumah Makan Pak Gole


Selanjutnya, Rumah Makan Pak Gole adalah salah satu tempat wisata kuliner terbaik di Kota Padang yang terkenal dengan rasa masakannya yang sangat khas.

Kamu bisa mencoba masakan dengan cita rasa yang berbeda dengan tempat makan yang ada di Kota Padang. Karena masakan yang disediakan di sini dibuat dari bumbu yang berbeda.

Makanan dengan tampilan sederhana ini memiliki cita rasa yang sangat berbeda, tetapi tetap ramah di lidah dan bisa dinikmati bersama keluarga.

Lokasi Rumah Makan Pak Gole Klik Di Sini

3. Rumah Makan Pagi Sore


Berdiri sejak 1973, Pagi Sore seringkali menjadi langganan warga Ibu Kota. Warung nasi padang ini memiliki cabang yang tersebar hampir di seluruh penjuru Jakarta, salah satunya di Cipete, Jakarta Selatan.

Berbagai jenis lauk andalan seperti ayam pop, gulai kikil, rendang, hingga dendeng baladonya cocok untuk dijadikan santapan makan siang. Jangan lupa pesan es jeruk untuk melegakan dahaga setelah makan.

Lokasi Rumah Makan Pagi Sore Klik Di Sini

4. Rumah Makan Lamun Ombak


Tempat wisata kuliner yang satu ini merupakan tempat yang wajib kamu kunjungi jika ingin mendapatkan makanan yang enak dan tentunya masakannya dominan masakan khas daerah.

Rumah Makan Lamun Ombak ini biasanya disingkat dengan nama LO yang cukup ternama di Kota Bengkoang sejak beberapa tahun yang silam.

Rumah Makan Lamun Ombak ini berlokasi di Jalan Khatib Sulaiman Nomor 99, Kota Padang, Sumatra Barat dan beroperasi setiap hari mulai pukul 07.30 sampai pukul 21.00 WIB.

Lokasi Rumah Makan Lamun Ombak Klik Di Sini

5. Rumah Makan Sederhana


Rumah Makan Sederhana juga hampir sama dengan Rumah Makan Lamun Ombak, menyediakan berbagai macam makanan khas Sumatera Barat atau Minangkabau.

Rumah Makan Sederhana ini berada di Jalan Rasuna Said Nomor 81A tepatnya sebelum masuk GOR H Agus Salim Padang yang ternama.

Kamu bisa mengunjungi Rumah Makan Sederhana ini mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB untuk bisa menyantap makanan di sana.

Lokasi Rumah Makan Sederhana Klik Di Sini

6. Sate Manang Kabau


Bagi kamu yang menyukai sate, tempat ini sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Karena kamu bisa menikmati berbagai macam sate yang disediakan.

Kuah yang disediakan juga beragam, ada kuah merah dan ada kuah kuning yang merupakan khas sate Padang tentunya.

Kamu bisa mengunjungi Sate Manang Kabau ini di Jalan Khatib Sulaiman Nomor 15, Kecamatan Padang Utara, Padang setiap hari mulai pukul 07.00 sampai pukul 22.45 WIB.

Lokasi Sate Manang Kabau Klik Di Sini

7. Rumah Makan Fuja


Bagi kamu yang ingin mencicipi makanan laut atau seafood, restoran ini menjadi salah satu rekomendasi terbaik di Kota Padang untuk berwisata kuliner.

Selain seafood, kamu juga bisa menikmati menu andalan lainnya seperti ikan bakar dengan cita rasa bumbu tradisional Minangkabau.

Kamu bisa berkunjung ke restoran Fuja di Jalan Samudera Nomor 24, Kecamatan Padang Barat, Padang setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.

Lokasi Rumah Makan Fuja Klik Di Sini

Itulah 7 tempat wisata kuliner di Kota Padang yang wajib kamu coba, karena masakannya yang sangat istimewa dan juga cita rasa yang berbeda. Semoga artikel ini bermanfaat. (*)

Berita Lainnya

Index