AKBP Ruly Indra Wijayanto Punya PJU Baru, Ini Sosok dan Posisinya di Polres Tanah Datar

×

AKBP Ruly Indra Wijayanto Punya PJU Baru, Ini Sosok dan Posisinya di Polres Tanah Datar

Bagikan berita
Kapolres Tanah Datar, AKBP Ruly Indra Wijayanto (kiri). (Foto: Dok. Humas Polres)
Kapolres Tanah Datar, AKBP Ruly Indra Wijayanto (kiri). (Foto: Dok. Humas Polres)

HALONUSA.COM - Kapolres Tanah Datar, AKBP Ruly Indra Wijayanto memiliki sosok baru di jajaran pejabat utama (PJU) usai memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab).

Sertijab tersebut dilakukan terhadap posisi Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) dari AKP Andika Alfatoni ke AKP Julisman.

Pergantian tersebut berdasarkan Surat Telegram (ST) Kapolda Sumbar nomor ST/136/II/KEP./2022 tanggal 17 Februari 2022 yang ditandatangani Karo SDM, Kombes Defrian Donimando.

AKP Andika dimutasikan menjadi Perwira Pertama (Pama) Polda Sumbar, dalam rangka mutasi ke Polda Jawa Tengah (Jateng).

Baca juga:

https://halonusa.com/daftar-lengkap-mutasi-perwira-di-polda-sumbar-terbaru-dan-posisinya-kenali-nama-namanya/3/

Sementara, penggantinya, AKP Julisman sebelumnya bertugas di Ditlantas Polda Sumbar sebagai Kanit 2 Silaka Subdit Bin Gakkum.

"Pejabat baru secepatnya menyesuaikan diri dalam meningkatkan keamanan, ketertiban, keselamatan dan kelancaran berlalu lintas (Kamseltibcarlantas)," kata Ruly.

AKBP Ruly juga meminta AKP Julisman untuk bisa menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum (wilkum) Polres Tanah Datar.

"Saya berharap angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas bisa ditekan agar tak ada korban jiwa yang ditimbulkan dalam pelanggaran," ujarnya.

Upacara sertijab tersebut dilaksanakan pada Jumat (4/3/2022) pagi di halaman Mapolres Tanah Datar dan dipimpin langsung AKBP Ruly Indra Wijayanto. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini