Siapa saja artis muslim merayakan natal yang acap kali menjadi kontroversi. Walau secara agama Islam mengucapkan dan merayakan natal merupakan haram hukumnya.
Walau demikian selebriti Indonesia tidak ambil pusing dengan komentar netizen di luar sana, berikut artis muslim yang ikut meriahkan Natal termasuk suami Sheila Dara.
Artis Muslim Merayakan Natal
Luna Maya

Merayakan Natal oleh Lulu alias Luna Maya mantan kekasih Ariel Noah itu terungkap di akun YouTube pribadinya. Ia meriahkan Natal 2020 dan momen lebarannya umat kristiani itu turut ia upload pada Instagram Story-nya @lunamaya.
Tampak dalam video Luna mengenakan hijab dan mengaku sedang memperdalam agama Islam.
Vidi Aldiano

Suami dari Sheila Dara Aisha yakni Vidi Aldiano pernah memeriahkan Natal dengan mengundang sejumlah artis atau selebriti Indonesia.
Meskipun ia telah memeluk Islam, Vidi seakan menunjukan toleransi lantas ia pun tak sungkan mengucapkan selamat Natal. Tampak pada video unggahan Instagram, penyanyi Vidi Aldiano sedang menari bahagia dengan kostum sinterklas.
Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier juga sempat merayakan Natal 2020 walau ia telah mualaf atau memeluk Islam sejak 2019. Menurutnya apa yang ia lakukan sebagai hari kemenangan Indonesia.
Mantan kekasih Agnez Mo itu secara garis keturunan mulai ibu, mendiang ayahnya, dan Azka Corbuzier beragama Katolik dan masih merayakan Natal.
Yuki Kato

Siapa menduga kalau Yuki Kato merupakan pemeluk agama Islam, keturunan Indonesia-Jepang ini ternyata lahir dari keluarga yang memeluk Agama Islam. Walau demikian, perempuan lagi manis itu tidak segan-segan mengupload foto momen merayakan Natal dan bahkan juga mengucapakan natal.
Momen Natal waktu itu ia bagikan melalui akun media sosial miliknya sembari tersenyum dan berswafoto berlatar Tokyo Disneyland.
Febby Rastanty

Perempuan imut bernama Febby Rastanty lahir di antara dua pemeluk keyakinan agama yang berbeda. Ayah dari Febby merupakan pemeluk agama Kristen dan ibu seorang Muslim.
Febby Rastanty merupakan salah satu artis yang merayakan natal bersama keluarga sebagai momen kebersamaan dan memang Febby dari awal telah menyatakan diri memeluk Islam.
Demikian artikel akhir pekan ini tentang sederet Artis Muslim Ikut Meriahkan Natal, Masuk Vidi Aldino. (*)
Baca juga: Profil Biodata Vidi Aldiano, Menikahi Sheila Dara Aisha dan Memeluk Islam