Harga BBM Juni 2024 Naik? Ini Kata Presiden

×

Harga BBM Juni 2024 Naik? Ini Kata Presiden

Bagikan berita
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo

HALONUSA - Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa pihaknya belum menentukan apakah akan menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) pada Juni 2024 atau tidak.

Ia menyatakan bahwa sampai saat ini pemerintah masih menghitung kemampuan fiskal negara untuk menentukan harga BBM pada Juni 2024 mendatang.

Ia menyatakan bahwa Pemerintah mempertimbangkan hajat hidup masyarakat dalam menentukan harga BBM. Untuk itu, kenaikan harga BBM masih belum diputuskan.

"Semuanya akan dikalkulasi, semua akan dihitung, semua akan dilakukan lewat pertimbangan-pertimbangan yang matang karena itu menyangkut hajat hidup orang banyak," kata Jokowi usai menghadiri Pelantikan Pengurus GP Ansor 2024-2029 di GBK, Jakarta, dikutip Selasa, 28 Mei 2024.

Ia mengatakan, untuk menentukan berapa harga yang bakal ditetapkan harus mengacu pada tren minyak dunia dan kemampuan fiskal negara.

"Semuanya dilihat fiskal negara. Mampu atau tidak mampu, kuat atau tidak kuat. Harganya, harga minyaknya sampai seberapa tinggi," katanya. (*)

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini