Viral! Turis Inggris Terobos Masuk Bandara I Gusti Ngurahrai Pakai Truk

×

Viral! Turis Inggris Terobos Masuk Bandara I Gusti Ngurahrai Pakai Truk

Bagikan berita
Damon AnthonyAlexander Hills diamankan oleh polisi (Foto: Istimewa)
Damon AnthonyAlexander Hills diamankan oleh polisi (Foto: Istimewa)

HALONUSA - Aksi seorang turis asal Inggris sontak viral di media sosial. Lelaki bernama Damon AnthonyAlexander Hills (50) menerobos masuk ke Bandara Internasional I Gusti Ngurahrai.

Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono mengatakan, penyidik masih mendalami motif Damon nekat mencuri truk hingga menerobos bandara.

"Terkait motif masih dilakukan pemeriksaan," katanya, Senin 10 Juni 2024.

Ia mengatakan bahwa perkara tersebut bermula saat pria tersebut naik ke truk kuning dengan nomor polisi AB 8084 BC yang terparkir di Jalan Raya Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, pada Minggu (9/6) pukul 22.00 WITA.

Pria itu memukul sopir bernama Rahmawan Andrianto (24) yang sedang tidur di dalam truk. Tak hanya itu, ia menendang sopir dan memaksanya agar keluar dari truk.

Setelah itu, Damon langsung menyalakan mesin truk dan membawa kabur truk itu ke arah jalan raya.

Dalam perjalanan, Damon menabrak satu unit sepeda motor yang parkir di depan truk saat masuk ke area jalan raya. Dia juga menabrak mobil yang sedang melintas di area itu.

Pria itu kemudian mengendarai truk berisi sejumlah patung itu ke arah Jalan By Pass Ngurah Rai. Namun, ia gagal masuk Tol Bali Mandara karena tidak punya e-tol sehingga putar balik kembali ke Jalan By Pass Ngurah Rai.

"Pelaku menabrak portal tol saat berusaha putar balik," katanya.

Damon lantas menuju bandara. Dia menabrak portal pintu masuk dan langsung tancap gas ke depan gedung area terminal internasional bandara. Damon lalu turun dari truk dan masuk ke dalam gedung area terminal internasional.

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini