Heboh Inisial 'T' Kendalikan Judi Online Indonesia, DPR: Laporkan

×

Heboh Inisial 'T' Kendalikan Judi Online Indonesia, DPR: Laporkan

Bagikan berita
Ahmad Sahroni
Ahmad Sahroni

HALONUSA - Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni meminta Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengungkap bisnis judi online di Indonesia dikendalikan oleh sosok kebal hukum berinisial T kepada pihak kepolisian.

"Bah, kalau Pak Benny sudah tahu, segera laporkan dong, jangan cuma sebut-sebut inisial segala, setengah-setengah nih Pak Benny," kata Sahroni.

Sahroni menegaskan tidak ada satu pun orang yang kebal hukum di Indonesia. Karena itu, dia mendorong Benny melaporkan sosok inisial T tersebut.

"Laporkan saja langsung, Pak Benny, tidak ada yang kebal hukum di republik ini. Ayo, Pak Benny, dah tahu malah diem saja. Segera dilaporkan," ucap dia.

Sahroni pun mengaku tidak tahu dengan inisial T yang disampaikan Benny. Oleh sebab itu, dia juga ingin mengetahui sosok pengendali judi online tersebut.

"Saya nggak tahu malah. Makanya, kalau Pak Benny tahu, segera dong laporkan. Jangan asal nyebut doang, tanggung jawab yang dia sampaikan," ujarnya. (*)

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini