KAI Divre II Sumbar Catat 35.935 Penumpang dalam 6 Hari Nataru

×

KAI Divre II Sumbar Catat 35.935 Penumpang dalam 6 Hari Nataru

Bagikan berita
Suasana salah satu stasiun KA yang ada di Sumbar. (Foto: Humas KAI Divre II Sumbar)
Suasana salah satu stasiun KA yang ada di Sumbar. (Foto: Humas KAI Divre II Sumbar)

HALONUSA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat mencatat lonjakan jumlah penumpang hingga 20% selama enam hari masa Angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, yaitu dari 19 hingga 24 Desember 2024.

Kahumas KAI Divisi Regional II Sumbar, M. As’ad Habibuddin mengatakan, total penumpang mencapai 35.935 orang, atau rata-rata 5.989 penumpang per hari.

Angka tersebut naik signifikan dibanding rata-rata harian pada November 2024 yang hanya 4.995 penumpang per hari.

"Selama enam hari ini, KA Pariaman Ekspres melayani 26.933 penumpang, KA Minangkabau Ekspres 6.557 penumpang, dan KA Lembah Anai 2.445 penumpang," ujarnya.

Stasiun Padang menjadi yang paling ramai dengan 19.551 penumpang, disusul Stasiun Pariaman sebanyak 15.275 penumpang, Stasiun Air Tawar 6.477 penumpang, Stasiun Bandara Internasional Minangkabau (BIM) 4.899 penumpang, dan Stasiun Duku 4.397 penumpang.

KAI mencatat ketepatan waktu keberangkatan dan kedatangan kereta api mencapai 100% selama periode 19-24 Desember 2024.

Masa libur Nataru 2024/2025 berlangsung selama 18 hari, dari 19 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

Puncak arus penumpang diperkirakan terjadi pada Rabu (25/12) dan Minggu (29/12).

"Masyarakat bisa memanfaatkan kereta api untuk liburan, urusan bisnis, atau keperluan lainnya. Kami berkomitmen mengantarkan pelanggan dengan selamat, aman, nyaman, dan tepat waktu," tambah As’ad.

KAI mengimbau calon penumpang untuk merencanakan perjalanan lebih awal dan memanfaatkan aplikasi Access by KAI untuk pembelian tiket. Tiket bisa dipesan mulai H-7 keberangkatan.

Editor : Dewi Fatimah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini