500 Bikers Honda PCX Dapat Kejutan Bertemu Pebalap MotoGP

×

500 Bikers Honda PCX Dapat Kejutan Bertemu Pebalap MotoGP

Bagikan berita
500 Bikers Honda PCX Dapat Kejutan Bertemu Pebalap MotoGP
500 Bikers Honda PCX Dapat Kejutan Bertemu Pebalap MotoGP

HALONUSA – Awal tahun 2025 menjadi momen spesial bagi komunitas pengguna Honda PCX.

Sebanyak 500 bikers mendapatkan kesempatan emas bertemu langsung dengan dua pebalap MotoGP, Joan Mir dan Luca Marini, dalam acara eksklusif yang digelar di Astra Honda Motor Safety Riding and Training Center (AHM-SRTC) Deltamas, pada 1 Februari 2025.

Acara ini dihadiri oleh lebih dari 25 paguyuban Honda PCX yang berasal dari Jakarta dan Jawa Barat.

Kehadiran para pebalap dunia ini menjadi bentuk apresiasi terhadap komunitas pecinta motor Honda serta memberikan inspirasi bagi mereka untuk terus mengejar mimpi, sejalan dengan semangat kompetisi di ajang MotoGP.

General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya, menegaskan bahwa komunitas Honda memiliki energi positif yang besar.

“Kami ingin menghadirkan semangat Satu Hati yang mampu memotivasi para bikers untuk terus melaju meraih impian mereka, sebagaimana semangat para pebalap Honda di ajang MotoGP,” ujarnya.

Sebelum acara puncak, para peserta melakukan touring dengan Honda PCX160 melintasi berbagai ikon kota di Jakarta dan Bandung.

Perjalanan yang dimulai dari dua kota besar ini berakhir di Stadion Wibawa Mukti Cikarang sebelum akhirnya menuju pusat pelatihan safety riding terbesar di Asia Tenggara.

Tidak hanya bertemu dengan pebalap MotoGP, para peserta juga berkesempatan menjajal performa New Honda PCX160 melalui sesi test ride di lokasi acara.

Agus Firmansyah, perwakilan komunitas sekaligus koordinator wilayah Jabar-Banten Honda PCX Club Indonesia, mengungkapkan kebanggaannya atas kesempatan bertemu dengan pebalap dunia serta berpartisipasi dalam ajang bergengsi ini.

Editor : Heru Candriko
Bagikan

Berita Terkait
Terkini