HALONUSA - Deretan pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) tampil impresif dalam putaran kedua Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2025 yang digelar di Qatar, Sabtu dan Minggu (12–13 April 2025).
Salah satu pebalap andalan, M. Badly Ayatullah, berhasil mencuri perhatian dengan performa konsisten di barisan terdepan meski baru pertama kali tampil di sirkuit tersebut.
Pada sesi kualifikasi, Badly mencatat waktu tercepat 2:11.656 dan start dari posisi ke-7. Rekannya, Davino, menempati grid ke-9 dengan waktu 2:12.157. Sementara itu, dua pebalap muda lainnya, Nelson Cairoli Ardheniansyah dan Alvaro Mahendra, masing-masing harus memulai balapan dari posisi ke-12 dan ke-17.
Pada race pertama, Badly tampil agresif sejak awal dengan langsung menembus tiga besar. Ia bahkan sempat memimpin balapan di lap ketiga dan mencatat waktu lap tercepat kedua dengan torehan 2:10.100. Meski harus puas finis di posisi keempat, performanya dinilai sangat menjanjikan.
Davino berhasil menembus posisi ke-10 dan mencatat kecepatan tertinggi di balapan pertama dengan 229,7 km/jam, sementara Alvaro finis di posisi ke-13. Sayangnya, Nelson gagal melanjutkan balapan karena kendala teknis di awal lomba.
Pada race kedua, perjuangan Badly tak surut. Ia kembali bersaing ketat dalam perebutan podium bersama lima pebalap lainnya dan akhirnya finis di posisi ke-6. Davino dan Nelson tampil solid dengan mengamankan posisi ke-11 dan 13, sementara Alvaro harus puas finis di posisi ke-18."Saya berusaha tampil maksimal di Qatar dan bangga bisa bersaing dengan para pebalap yang lebih berpengalaman. Saya akan terus belajar untuk tampil lebih baik di seri berikutnya," ujar Badly.
Berkat hasil ini, Badly menempati posisi ke-7 klasemen sementara IATC 2025 dengan raihan 33 poin, diikuti Nelson di posisi ke-10 dengan 22 poin. Davino dan Alvaro masing-masing berada di posisi ke-14 dan ke-21.
General Manager Marketing and Planning Analysis AHM, Andy Wijaya, mengapresiasi pencapaian para pebalap muda tersebut.
“Performa positif ini menjadi bukti bahwa pembinaan kami berada di jalur yang tepat. Anak-anak Indonesia mampu bersaing di kancah Asia. Harapan kami, mereka terus berkembang dan suatu saat bisa mengharumkan nama bangsa di ajang balap dunia,” ujarnya.
Editor : Heru Candriko