PADANG — Mengantisipasi cuaca yang kurang bersahabat selama libur panjang akhir pekan, Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Sumbar meningkatkan patroli dan pengawasan di sejumlah destinasi wisata pulau.
Langkah ini dilakukan untuk menjamin keselamatan wisatawan yang memanfaatkan libur tiga hari untuk berkunjung ke berbagai pulau di Sumatera Barat, khususnya di kawasan Padang dan Pesisir Selatan.
Seperti yang terlihat pada Sabtu siang (19/4/2025), satu unit kapal patroli Ditpolairud yang dinakhodai oleh Bripka Alvi bersama lima anak buah kapal (ABK) melakukan patroli di perairan sekitar Pulau Pasumpahan, Pulau Sirandah, dan Pulau Pagang.
Ketiga pulau tersebut terlihat dipadati wisatawan yang datang bersama keluarga maupun rombongan teman.
Direktur Ditpolairud Polda Sumbar, Kombes Pol Marsdianto, mengatakan bahwa pengawasan diperketat selama libur akhir pekan sejak Jumat hingga Minggu mendatang.
Menurutnya, langkah ini diambil untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang memilih wisata pulau sebagai tujuan liburan.“Kami meningkatkan patroli dan pengawasan laut selama libur panjang ini, untuk memastikan keselamatan wisatawan di tengah kondisi cuaca yang sering tak menentu, terutama pada sore hari,” ujar Marsdianto.
Ia juga mengimbau kepada para pemilik kapal cepat (speedboat) maupun perahu yang melayani transportasi wisata dari dermaga ke pulau, agar meningkatkan kewaspadaan dan memprioritaskan keselamatan penumpang.
Sementara itu, salah seorang wisatawan asal Jambi bernama Asyfa menyampaikan apresiasi atas kehadiran patroli polisi perairan di tengah aktivitas wisata.
Menurutnya, kehadiran aparat keamanan membuat ia dan keluarganya merasa lebih tenang saat menikmati liburan.
Editor : Heru Candriko