Cerita ASN Pemprov Sumbar Salurkan Pakaian Bekas ke Diskominfo Padang

×

Cerita ASN Pemprov Sumbar Salurkan Pakaian Bekas ke Diskominfo Padang

Bagikan berita
Bank barang bekas. (Foto: Dok. Diskominfo Padang)
Bank barang bekas. (Foto: Dok. Diskominfo Padang)

HALONUSA.COM - Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemprov Sumatera Barat (Sumbar) menyalurkan pakaian bekas miliknya ke Dinas Kominfo Kota Padang.

Total sebanyak delapan karung pakaian bekas diserahkan oleh ASN bernama Akhyar, warga Perumnas Pegambiran, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang tersebut.

"Selama ini saya kesulitan mendonasikan pakaian bekas yang menumpuk di rumah," ungkap Akhyar, Rabu (12/1/2022).

Namun setelah membaca informasi tentang Bank Bekas di media sosial (medsos) milik Diskominfo Padang, dirinya bisa terfasilitasi untuk menyalurkan pakaian bekas tersebut.

Baca juga:

"Saya membaca berita tentang Bank Bekas di kanal media sosial (medsos) Diskominfo, dari sana kemudian saya antar langsung ke sini," katanya.

Dirinya berharap, pakaian bekas tersebut bisa diserahkan ke masyarakat terdampak bencana yang membutuhkan, seperti banjir, kebakaran dan lain sebagainya.

Harapan ASN tersebut direspons oleh Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Padang, Titin Masfetrin.

"Kami akan donasikan pakaian bekas ini ke warga yang membutuhkan nantinya," ujarnya. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini