Hati-Hati! Jalan Lintas Pasbar-Pasaman Diterjang Longsor

×

Hati-Hati! Jalan Lintas Pasbar-Pasaman Diterjang Longsor

Bagikan berita
Longsor yang terjadi di Jorong Paroman, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasbar. (Foto: Dok. BPBD Pasbar/Halonusa)
Longsor yang terjadi di Jorong Paroman, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasbar. (Foto: Dok. BPBD Pasbar/Halonusa)

HALONUSA.COM - Sebanyak 40 kepala keluarga (KK) mengungsi lantaran bencana alam longsor dilaporkan terjadi di ruas jalan lintas Pasaman Barat (Pasbar) menuju Pasaman, Sumatera Barat (Sumbar).

Bencana alam longsor tersebut tepatnya di Jorong Paroman, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar).

Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasbar Azhar mengatakan, longsor terjadi akibat curah hujan tinggi.

"Sehingga tanah menjadi labil dan Bukit Paroman mengalami longsor. Longsor ini membawa material berupa kayu bercampur tanah," katanya, Kamis (11/11/2021).

Baca juga:

Baca juga: Gempa Nias Hari Ini Terasa Hingga Pasaman Barat, BMKG: Masyarakat Waspada

Azhar mengatakan, peristiwa itu terjadi Rabu (10/11/2021) malam. Walau tada korban jiwa, puluhan kepala keluarga telah mengungsi.

Bagi pengendara yang melewati jalur itu untuk melewati jalur alternatif tepatnya di Jalan Tonang menuju Panti. Meskipun kendaraan kecil dapat melalui jalur jalan lintas (jalin) Pasaman Barat.

Namun Azhar menyarankan, agar lewat di jalur alternatif.

Hingga sekarang, petugas masih membersihkan material longsor yang menutupi ruas jalan lintas Pasbar menuju Pasaman tersebut. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini