Hujan Deras, Lima Jorong di Kabupaten Sijunjung Terendam Banjir

×

Hujan Deras, Lima Jorong di Kabupaten Sijunjung Terendam Banjir

Bagikan berita
Ilustrasi banjir. (Foto: Dok. IStock)
Ilustrasi banjir. (Foto: Dok. IStock)

HALONUSA.COM - Lima jorng di Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat tergenang banjir pasca hujan deras yang melanda pada Senin (18/04/2022).

Kasubag Humas Polres Sijunjung AKP Nasrul Nurdin mengatakan, banjir menggenangi jalan Lintas Sumbar-Riau Kiliran Jao-Taluak Kuantan di KM 18, Jorong Batang Kariang, Nagari Kamang.

"Kami menerima laporan sekitar pukul 09.00 WIB. Namun air sudah meluap sekitar pukul 07.00 WIB," katanya kepada wartawan.

Hingga saat ini, kata Nasrul, sebanyak lima mengalami dampak banjir di Nagari Kamang dengan ketigian air yang bervariasi, mulai semata kaki dan 1 meter.

Baca juga:

"Kelima daerah tersebut, Jorong Kamang Makmur, Jorong Kamang Sentosa, Jorong Batang Kariang, Jorong Simpang Kamang dan Jorong Kamang Abadi dan daerah Sungai Tenang, Nagari Kunpar," tuturnya.

Nasrul memprediksi bahwa daerah yang terdampak banjir akan bertambah, dikarenakan daerah Sijunjung masih diguyuri hujan.

"Masih berpotensi penambahan lokasi banjir. Kapolsek Kamang Baru AKP Syafrudin Arof bersama anggota masih melakukan pengecekan lokasi banjir di beberapa titik," Tutupnya.

 

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini