Ketahui 7 Prioritas Penindakan Pelanggaran Selama Operasi Patuh Singgalang 2022

×

Ketahui 7 Prioritas Penindakan Pelanggaran Selama Operasi Patuh Singgalang 2022

Bagikan berita
Ilustrasi razia lalu lintas. (Foto: merdeka.com/Imam Buhori)
Ilustrasi razia lalu lintas. (Foto: merdeka.com/Imam Buhori)

HALONUSA.COM - Operasi Patuh Singgalang 2022 telah dimulai hari ini. Ada tujuh prioritas penegakan yang akan dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Padang.

Kasat Lantas Polresta Padang, AKP Alfin, menjelaskan bahwa operasi patuh dilaksanakan selama 14 hari dan berakhir pada Minggu tanggal 26 Juni 2022 mendatang.

"Operasi ini untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas dan tentunya untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas," katanya.

Menurutnya, untuk penindakan, ada sebanyak 7 prioritas pelanggaran yang akan ditindak.

Baca juga:

Berikut 7 Prioritas Penindakan Operasi Patuh Singgalang 2022 :

1. Pengendara motor yang berboncengan lebih dari 1 orang

2. Melebihi batas kecepatan

3. Pengendara Ranmor yang masih di bawah umur

4. Pengendara sepeda motor yang tdk menggunakan helm standar SNI dan pengendara R4 yg tdk menggunakan safety belt

5. Mengemudikan ranmor dalam pengaruh alkohol

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan
Berita Terkait
Terkini