Kijang Tertabrak Kereta Api di Padang, Korban Pusing dan Leher Terkilir

×

Kijang Tertabrak Kereta Api di Padang, Korban Pusing dan Leher Terkilir

Bagikan berita
Kondisi mobil Toyota Kijang Innova saat kecelakaan di Jalan Banjir Kanal, Kelurahan Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat, Rabu
Kondisi mobil Toyota Kijang Innova saat kecelakaan di Jalan Banjir Kanal, Kelurahan Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat, Rabu

HALONUSA.COM - Masyarakat Alai Parak Kopi keluar rumah ketika mobil Toyota Kijang Innova tertabrak Kereta Api Sibinuang di Jalan Banjir Kanal, Kelurahan Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat, Rabu (2/12/2020).

Peristiwa kecelakaan itu sekira Pukul 09.15 WIB, ketika mobil berplat merah dengan nomor polisi B 1626 SQN datang dari timur menuju barat atau dari arah Alai Parak Kopi menuju Simpang Tamsis.

Baca juga: Viral, Video Pemuda Pukul Wanita Diduga Ibunya

Mini bus tersebut jelas Kapolsek Padang Utara, AKP Nahri Sukra, ketika tiba di lokasi kejadian lalu tertabrak Kereta Api (KA) Sibinuang yang melaju dari arah Stasiun Simpang Haru menuju Nareh Kota Pariaman.

Baca juga:

Baca juga: Viral Video Kecelakaan Mobil Honda HRV Vs Toyota Yaris di Padang

Katanya, tidak ada korban jiwa dari peristiwa itu. Korban bernama Riki Pancer, 35 tahun.

"Korban mengalami pusing dan leher terkilir," katanya.

Sedangkan total kerugian masih belum ditaksir. (hen)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini