Perantau Minang di Jerman dan Australia Kirim Tandon Air, Disalurkan Via ACT

×

Perantau Minang di Jerman dan Australia Kirim Tandon Air, Disalurkan Via ACT

Bagikan berita
Bantuan perantau Minang untuk korban gempa Pasaman Raya. (Foto: Dok. ACT)
Bantuan perantau Minang untuk korban gempa Pasaman Raya. (Foto: Dok. ACT)

HALONUSA.COM - Sejumlah perantau Minang yang berada di Jerman dan Australia mengirimkan tandon air bagi korban terdampak gempa di Pasaman Barat dan Pasaman.

Tandon air merupakan bak yang berfungsi sebagai tempat cadangan air yang bisa digunakan secara bersama-sama di tempat umum.

Bantuan tersebut disalurkan melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT) pada Senin (14/3/2022) di halaman Kantor Gubernur Sumatera Barat (Sumbar).

Kepala Bagian Rantau Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar), Hilma mengatakan, perantau Minang mengirimkan sejumlah bantuak berupa tendon air, selimut, bahan makanan dan pakaian baru.

Baca juga:

"Kami ikut menyerahkan langsung bantuan (perantau) itu," katanya.

Sementara itu, Kepala Cabang ACT Sumbar, Aan Saputra mengeklaim bahwa pihaknya telah mengirimkan sebanyak dua truk ke Pasaman Raya.

Bantuan pertama, katanya, berasal dari Pemerintahan Nagari Koto Tangah, Pematang Panjang, Kabupaten Sijunjung.

Sementara bantuan kedua gabungan donatur ACT dari organisasi komunitas, korporat, sekolah, masjid dan donatur kolektif publik.

"Bantuan yang diserahkan semuanya sangat dibutuhkan bagi korban gempa, terutama sembako, kebutuhan bayi dan tempat tidur," ujarnya. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini