Positif Covid-19 Kota Padang Meningkat, PTM Tetap Dilaksanakan

×

Positif Covid-19 Kota Padang Meningkat, PTM Tetap Dilaksanakan

Bagikan berita
Pembelajaran Tatap Muka (PTM). (Foto: Dok. Halbert Caniago)
Pembelajaran Tatap Muka (PTM). (Foto: Dok. Halbert Caniago)

HALONUSA.COM - Meskipun penyebaran Covid-19 di Kota Padang meningkat, Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tetap dilaksanakan.

Hal tersebut dinyatakan oleh Wali Kota Pdang, Hendri Septa saat diwawancarai, Senin (07/02/2022).

"Untuk PTM tetap dilaksanakan," katanya.

Menurutnya, jika ada siswa atau guru yang dinyatakan positif Covid-19, baru pihaknya akan menutup sekolah tersebut.

Baca juga:

"Kalau ada yang positif, nanti akan ditutup sementara dan seluruh siswa dan guru akan dilakukan tes PCR Swab," katanya.

Diketahui, saat ini angka positif Covid-19 di Kota Padang terus meningkat dengan angka sudah mencapai 200 lebih kasus.

Dikutip dari dinkes.padang.go.id, kasus aktif Covid-19 Kota Padang sudah mencapai angka 238 kasus.

Dari angka tersebut, 113 kasus merupakan kasus bergejala dan 125 kasus lainnya tanpa gejala.

Diketahui, delapan diantara 238 tersebut dirawat di Rumah Sakit dan lima orang dikarantina. Di luar data tersebut, melakukan isolasi mandiri.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini