Wisata Pulau Tetap Dibuka Selama Libur Nataru

×

Wisata Pulau Tetap Dibuka Selama Libur Nataru

Bagikan berita
PEMANDANGAN: Menikmati wisata Teluk Mandeh di pantai barat Sumatra, selain disuguhkan gugusan pulau juga terdapat spot diving yang lumayan. | Credit photo: Kariadil Harefa/Tanharimage/Halonusa.
PEMANDANGAN: Menikmati wisata Teluk Mandeh di pantai barat Sumatra, selain disuguhkan gugusan pulau juga terdapat spot diving yang lumayan. | Credit photo: Kariadil Harefa/Tanharimage/Halonusa.

HALONUSA.COM - Pemerintah Kota Padang menyatakan akan tetap membuka wisata pulau saat Libur Natal dan Tahun Baru yang sudah semakin dekat.

Camat Bungus Teluk Kabung, Kota Padang Harnoldi mengatakan bahwa untuk wisata pulau yang terpusat di Kecamatan tersebut akan tetap dibuka selama libur Nataru.

"Wisata pulau tidak ditutup karena Kota Padang masih berada pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level II," katanya.

Meskipun begitu, ia menyatakan bahwa pengunjung atau wisatawan harus tetap mematuhi penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Baca juga:

"Wisatawan yang ingin berwisata ke Pulau, harus menerapak Protokol Kesehatan dan harus sudah divaksinasi Covid-19," lanjutnya.

Sementara itu, untuk keselamatan wisatawan, pihaknya juga mengklaim sudah bekerjasama dengan instansi untuk memberitahukan kondisi cuaca terkini pada wisatawan.

"Selain perihal protokol kesehatan Covid-19, keselamatan saat wisata pulau juga menjadi prioritas. Nantinya apabila cuaca tidak mendukung, maka wisatawan tidak diperkenankan berkunjung ke pulau," tutupnya.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini